Cara Chat WhatsApp Tidak Hilang Ketika Ganti HP Baru

2 hours ago 2

Jakarta, CNBC Indonesia - Pengguna WhatsApp tak perlu khawatir kehilangan chat lama saat menggunakan ponsel baru. Ada beberapa cara agar chat ikut berpindah saat mengganti HP.

Hal paling penting untuk dilakukan sebelum mengganti HP adalah melakukan backup untuk mencadangkan semua data WhatsApp termasuk chat, grup, serta media. Arsip cadangan ini menjadi kunci untuk memindahkan chat WhatsApp ke HP baru.

HP Android dan iPhone menggunakan layanan pencadangan yang berbeda. HP Android menggunakan layanan Google Drive, sedangkan iPhone memiliki iCloud.

Berikut adalah cara mencadangkan chat WhatsApp:

Cara backup di HP Android

1. Buka aplikasi WhatsApp
2. Buka menu Setelan
3. Pilih Chat
4. Tekan opsi cadangan chat
5. Anda bisa memilih apakah mencadangkan data termasuk untuk video atau tidak. Atur izin juga melakukan proses dengan data seluler
6. Pilih Cadangkan

Cara backup untuk iPhone

1. Buka aplikasi WhatsApp
2. Pilih Settings
3. Klik Chat
4. Pilih Chat backup
5. Tekan Backup now

Cara pindahkan Chat ke HP baru

WhatsApp memungkinkan pengguna memindahkan semua data ke ponsel baru. Baik dari iPhone ke iPhone dan Android ke Android atau iPhone ke Android begitu juga sebaliknya.

Seperti disebutkan sebelumnya, jangan lupa lakukan backup sebelum memindahkan WhatsApp ke ponsel baru. Simak cara memindahkan WhatsApp ke ponsel baru berikut ini:

1. iPhone ke iPhone

  • Login akun Apple ID atau akun iCloud di HP baru dengan data yang sama pada iPhone lama
  • Buka WhatsApp di iPhone baru
  • Masuk akun dengan nomor ponsel seperti di iPhone lama
  • Pilih pulihkan data yang dicadangkan sebelumnya
  • Tunggu proses pemulihan selesai

2. Android ke Android

  • Buka akun Google yang sama di HP baru
  • Buka aplikasi WhatsApp
  • Login akun dengan nomor ponsel yang sama seperti HP lama
  • Pilih pulihkan data WhatsApp yang dicadangkan pada Google Drive di HP lama
  • Tunggu hingga proses selesai

3. iPhone ke Android

Untuk memindahkan lintas platform perlu dicatat hanya bisa dilakukan pada Android Samsung, Google Pixel, serta Android 12 hingga versi terbaru. Selain itu juga dilengkapi dengan aplikasi Samsung Smart Switch 3.7.22.1 ke atas atau aplikasi pemulihan data.

Pastikan juga ponsel menggunakan WhatsApp 2.21.160.17 hingga terbaru untuk iPhone dan Android dari 2.21.16.20 hingga terbaru.

Sebelum melakukan proses pemindahkan, pastikan juga HP Android sudah di-factory reset. Berikut cara memindahkan data dari iPhone ke Android:

  • Selesaikan pengaturan awal pada HP Android dengan pilih pulihkan data dari perangkat lama
  • Pilih salin aplikasi dan data
  • Hubungkan iPhone dengan HP Android dengan kabel yang tersedia. Pastikan iPhone tidak terkunci
  • Klik 'percayai' pada kedua ponsel yang terhubung
  • Pastikan aplikasi WhatsApp masuk jadi data yang disalin
  • Klik Copy di HP Android
  • Pindai kode QR transfer chat WhatsApp
  • Menu transfer chat akan terbuka dan klik Start untuk mulai transfer
  • Selesaikan proses transfer dan lepaskan sambungan kabel
  • Unduh aplikasi WhatsApp dan buka di HP Android terbaru
  • Masuk ke akun dengan nomor ponsel seperti yang terdaftar di iPhone lama

4. Android ke iPhone

Untuk proses ini, HP Android perlu menggunakan Android 5 hingga terbaru dan WhatsApp versi 2.22.7.24 atau lebih baru. Sementara iPhone dengan iOS 15.5 hingga terbaru dan WhatsApp dari versi 2.22.10.70.

  • Pilih Move Data from Android saat pengaturan awal iphone baru
  • Unduh aplikasi Move to iPhone pada HP Android lama
  • Masukkan kode dari iPhone pada aplikasi Move to iOS dan klik Lanjutkan
  • Centang opsi WhatsApp pada menu Transfer Data
  • Klik Lanjutkan dan tunggu prosesnya selesai
  • Selesaikan pengaturan awal iPhone
  • Unduh dan buka WhatsApp pada iPhone
  • Masuk dengan akun yang sama seperti HP lama

(dem/dem)

Saksikan video di bawah ini:

Video: Aturan "Rumit" - Investasi Mahal Hambat Internet Masuk Pelosok

Next Article Riset Ungkap Alasan iPhone Lebih Gampang Dibobol dari HP Android

Read Entire Article
8000hoki online hokikilat online
1000hoki online 5000hoki online
7000hoki online 9000hoki online
800hoki download slot games 2000hoki download slot games
4000hoki download slot games 6000hoki download slot games
Ekonomi Kota | Kalimantan | | |